4 Tips Bijak Gunakan Sosial Media
Teknokra.id - Halo Sobat Teknokra! Siapa yang suka posting foto atau video di sosial media tapi secara asal aja nih? Pasti banyak dari teman-teman yang memposting di sosial media tanpa menyaringnya terlebih dahulu. Yuk simak hal yang harus disaring saat memposting foto atau video ke sosial media!
1. Data Pribadi
Data Pribadi merupakan privasi yang sangat dijaga untuk tidak diketahui orang lain. Dengan kita memperhatikan hal apa yang akan kita posting, maka segala data yang privasi seperti KTP, Kartu Keluarga dan identitas lainnya harus dibatasi untuk tidak dipublish. Hal tersebut apabila diposting maka akan disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab.
Untuk itu perlu kita sadari bahwa data pribadi cukup kita yang mengetahuinya agar kita aman dari sosial media yang kadang menimbulkan masalah yang membuat tidak nyaman.
2. Masalah keluarga
Pastinya kita semua mempunyai masalah yang berbeda beda dalam hidup ini. Masalah yang biasa dialami adalah masalah pribadi ataupun masalah keluarga. Masalah keluarga adalah privasi yang harus dijaga dari publik.
Maka dari itu, kita harus menjaga nama baik keluarga karena ketika orang lain mengetahui masalah kita, maka akan jadi bahan perbincangan yang biasa disebut gosip. Untuk itu perlu disadari bahwa orang lain tidak perlu tau masalah kita terlebih lagi masalah keluarga.
3. Berita Hoax
Berita hoax atau informasi yang belum tentu kebenarannya, sering menjadi pemicu terjadinya suatu masalah. Semakin canggih teknologi saat ini, maka informasi juga sudah leluasa besar penyebarannya. Namun tanpa kita sadari banyak berita hoax yang kita percayai dan menyebar berita tanpa mengecek kebenarannya terlebih dahulu.
Mungkin kita yang tidak punya jiwa kritis dan jiwa penasaran, tidak akan berpikir dua kali dalam menyampaikan suatu hal yang baru. Untuk itu perlu dicari tahu kebenaran dari berita yang ada, agar tidak terjadi kesalahpahaman saat memberitakan kepada orang lain.
4. Menjelekkan orang lain
Sosial media adalah tempat kita untuk mengunggah daily activity. Terkadang foto selfie ataupun berpose yang keren lalu mengupload ke media sosial sehingga terkadang mendapat komentar dari orang yang melihatnya terutama di jejaring Facebook, Instagram dan sebagainya.
Disaat itu kita akan memberi reaksi yang baik untuk postingan itu, namun terkadang yang menjadi permasalahan ketika mendapat komentar yang kurang menyenangkan. Untuk itu kita harus tetap memperhatikan penggunaan sosial media kita dengan baik.
Nah itu tadi Sobat Teknokra beberapa hal yang harus disaring saat menggunakan sosial media, semoga kalian bisa hati - hati saat menggunakan sosial media ya! (Penulis : Sri Widia)