Destinasi wisata yang wajib dikunjungi Ketika berada di Wonosobo

Teknokra.id - Wonosobo adalah salah satu daerah yang terletak di Jawa Tengah dan berbatasan dengan kabupaten temanggung, Kabupaten Magelang serta Kabupaten Purworejo. Wonosobo memiliki keindahan alam yang masih terjaga dan asri sehingga membuat wisatawan betah dan ingin berlama-lama di wonosobo. Udara yang sejuk menjadi daya pikat tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung ke Wonosobo.

Kali ini teknokra akan mengulik destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi ketika pergi ke Wonosobo. Berikut selengkapnya,

1. Telaga Menjer

Telaga Menjer terletak di Desa Maron, Kecamatan Garung, Kabupaten Wonosobo. Jaraknya kurang lebih 12 km dari kota wonosobo. Untuk akses menuju ke Telaga Menjer, wisatawan dapat menggunakan kendaraan umum arah Dieng. Untuk dapat masuk ke Telaga Menjer terbilang cukup murah, tidak ada perbedaan harga untuk hari biasa maupun akhir pekan dan harga dewasa dan anak-anak pun sama. Harga tiket masuknya Rp. 5000 untuk wisatawan local dan Rp. 10.000 untuk wisatawan asing. Telaga menjer menyajikan udara yang masih sejuk, asri dan airnya yang masih sangat jernih . Sementara untuk kedalamannya sekitar 45 meter. Di Telaga Menjer wisatawan pun dapat menyewa perahu untuk berkeliling menikmati indahnya alam dari atas perahu sambal menikmati hembusan angin sejuk yang menenangkan.

Jika beruntung, pengunjung akan bertemu dengan kawanan monyet yang sedang bermain. Pada saat ada kawanan monyet nahkoda perahu akan memperlambat laju perahu agar bisa lebih dekat dengan kawanan monyet dan wisatawan dapat melihat lebih dekat kawanan monyet tersebut.

2. Telaga bedekah

Telaga Bedekah terletak di kaki Gunung Sindoro dan Gunung Kembang yang berada di Desa Bedekah, Kecamatan Kertek, Wonosobo. Wisatawan bisa menikmati telaga bedikah dengan menggunakan perahu bebek dan kano.

Untuk menggunakan perahu bebek, wisatawan cukup merogoh kocek sebesar Rp. 15.000. sedangkan untuk kano cukup membayar RP. 10.000. wisatawan juga dapat memberi makan ribuan ikan yang ada di telaga dengan harga RP.5000 perbungkus, Jika masih belum puas menikmati keindahan telaga bedekah wisatawan dapat bermalam di camping ground Telaga Bedekah bisa menjadi opsi yang menyenangkan dan menarik, berkemah dengan suasana asri dan tenang di sambaing telaga yang berada tepat di kaki gunung bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan.

Jika ingin mencari penginapan, disekitar telaga bedekah banyak homestay milik warga sekitar. Setelah menginap, wisatawan juga bisa berkeliling di kebun teh dan bahkan bisa melihat proses pembuatan the tambi khas wonosobo.

3. Telaga Warna

Telaga warna adalah salah satu ikon wisata di Dieng. Telaga warna terletak di Desa Dieng Wetan, Kecamatan Kejajar, Kabupaten wonosobo. 

Telaga Warna berada di ketinggian 2.000 mdpl dengan dikelilingi panorama alam yang indah. Telaga warna berada dikawasan pegunungan, salah satunya Gunung Prau. Nama Telaga Warna disematkan karena keunikan dari warna air telaga yang dapat berubah-ubah. Terkadang berwana hijau dan kuning bahkan bisa berwarna wari seperti Pelangi. Hal itu disebabkan sulfur yang tinggi di air telaga yang menyebabkan Ketika terkena sinar matahari telaga tampak berwarna warni.

Biaya masuk ke Telaga Warna terbilang cukup murah yaitu Rp. 15.000. Waktu yang paling tepat untuk mengunjungi telaga warna adalah saat pagi atau siang hari, karena pada sore hari, kabut tebal akan turun dan menutup keindahan yang ada disekitar telaga warna. (Penulis: M. Abdul Rafli)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel