Bagaimana Cara Kita Menjadi Jago, Ahli, atau Expert dalam Suatu Hal?
Selasa, 18 Januari 2022
Teknokra.id - Di era globalisasi yang berkembang pesat sekarang ini, keahlian kita akan sesuatu sangat dicari dan dibutuhkan karena hal itu menjadi penting. Tapi sadar dari kita merasa bahwa kita hanya bisa saja tetapi tidak ahli, jago ataupun expert dalam hal yang kita kuasai. Sebenarnya hal ini dapat diubah dengan kita melakukan beberapa tips untuk menjadi ahli dalam suatu bidang.
Lalu bagaimana caranya agar kita menjadi ahli di suatu bidang yang kita kuasai itu? Konsistensi adalah kuncinya, dengan catatan kalau dilakukan dengan tepat. Konsistensi bisa dilakukan dengan deliberate practice, yaitu latihan yang disengaja dengan target dan sistem.
Menurut buku “Peak : How to be Master Almost Everything” ada 4 elemen deliberate practice, yaitu
1. Specific goals
Fokus ke skill yang paling dasar, penting, atau skill yang sering dilakukan. Contohnya latihan basket, maka fokuslah dengan latihan dribble terlebih dahulu. Lalu secara bertahap baru berpindah ke yang lain.
2. Intense focus with no distraction
Saat sedang latihan usahkan jauhi hal yang membuat distraction atau gangguan. Tujuannya adalah agar kita dapat memiliki muscle memory. Muscle memory adalah kemampuan tubuh fisik kita mengingat sensasi dari gerakan tertentu tanpa pikiran sadar (auto-pilot).
3. Immediate feedback
Carilah feedback dari orang yang lebih expert dari kita agar kita mengetahui apa yang benar dan apa yang salah, apa yang sebaiknya dipertahankan dan apa yang harusnya diperbaiki.
4. Frequent discomfort
Dalam proses deliberate practice, mungkin kita akan bertemu kesalahan atau kegagalan. Mungkin rasanya tidak nyaman bagi kita saat mengalami kegagalan tapi hal itu tidak masalah karena memang itu adalah prosesnya. Maka dari itu jika mengalami kegagalan hal yang harus dilakukan adalah ulangi dulu hal yang membuat kita gagal dan memperbaikinya.
Nah, itulah beberapa tips untuk menjadi jago, ahli ataupun expert dalam suatu hal. Satu hal yang paling penting adalah jangan berhenti belajar dan terus berproses. Semoga membantu (Penulis: Ruweisha).