Hilangkan Stres Lewat Alunan Musik Relaksasi
Rabu, 19 Januari 2022
Teknokra.id - Musik merupakan unsur yang tidak dapat dilepaskan dari kehidupan manusia. Pasalnya hampir setiap hari telinga kita selalu mendengarkan alunan musik, entah itu dari radio, televisi, handphone, kendaraan umum ataupun saat kita berjalan-jalan dikeramaian sekalipun.
Bagi kalian pendengar musik pasti sudah tidak asing lagi dengan berbagai jenis atau gendre musik. Seiring dengan perkembangan zaman seperti sekarang ini, ada banyak sekali aliran musik yang kita kenal mulai dari pop, rock, blues, jazz, reggae, hip hop, dangdut dan masih banyak lagi.
Bagi sebagian besar orang, musik kerapkali dijadikan sebagai ajang menghibur diri dikala bosan ataupun sekedar menambah semangat disela-sela aktivitas.
Tapi apakah kalian tahu bahwa ternyata ada jenis musik yang memiliki manfaat untuk memberikan ketenangan batin dan menghilangkan stres?
Ternyata selain berfungsi untuk menghibur diri dan penyemangat disela aktivitas, musik juga bisa dijadikan sebagai terapi untuk menenangkan pikiran. Jenis musik itu adalah Musik Relaksasi.
Yups, sesuai dengan namanya, musik relaksasi merupakan musik yang dibuat khusus untuk memberikan ketenangan batin kepada siapapun yang mendengarnya.
Adapun ciri khas yang paling menonjol pada musik relaksasi ini terletak pada alunan musik yang santai, tenang, dan lembut. Selain itu, dalam musik relaksasi juga kerap kali mempadukan suara-suara alam dalam rangkaian alunannya seperti suara kicauan burung, aliran air, ataupun suara hembusan angin.
Itu semua tentu bukan tanpa alasan, karena suara musik yang santai, tenang dan ditambah perpaduan suara alam akan membawa siapapun yang mendengarnya pasti terbawa suasana yang menenangkan.
Tetapi perlu di ingat bahwa untuk mendengarkan musik relaksasi ini kita harus dalam suasana yang hening tanpa terganggu oleh suara bising kendaraan ataupun suara-suara lain yang bisa membuat fokusmu terpecah.
Ini sangat penting untuk diperhatikan karena suara yang bising akan membuat kamu sulit untuk berkonsentrasi. Oleh karena itu, sebelum mendengarkan musik relaksasi, pastikan kamu sudah menyiapkan tempat yang tenang dan jauh dari keramaian, dengan begitu manfaat dari musik relaksasi dapat kalian dirasakan (Penulis: Ihwana Haulan).